8 Cara Memutihkan Kulit Secara Cepat dengan Bahan Alami

Cara memutihkan kulit secara cepat dengan bahan alami memang menjadi metode yang kini banyak diminati para perempuan Indonesia. Alasan utamanya ialah selain lebih aman dan tidak membahayakan kulit juga lebih hemat dan mudah didapat bahan-bahannya.

Siapa yang tidak ingin memiliki kulit yang cantik dan cerah? Karena kulit yang cantik dan putih merona merupakan dambaan setiap wanita Indonesia. Banyak dari kalangan wanita yang berlomba-lomba mencerahkan warna kulitnya terutama untuk kalangan remaja.

Banyak alasan yang mendasari mereka ingin mencerahkan kulitnya baik itu kulit wajah maupun kulit tubuh, mulai dari ingin menambah rasa percaya diri, memelihara kulit hingga agar lebih mudah memili pakaian. Namun ada juga yang dikarenakan ingin mengembalikan warna kulit akibat seringnya terpapar sinar matahari sehingga menjadi gelap.

Memang ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memutihkan kulit secara cepat mulai dari pemakain krim pemutih, obat dan penggunaan bahan alami. Penggunaan krim pemutih atau obat-obatan memang terkadang membuahkan hasil yang signifikan namun anda beragam krim pemutih yang menggunakan mercuri sehingga sangat berbahaya bagi kulit.

Cara paling aman dalam mencerahkan kulit ialah dengan menggunakan bahan-bahan herbal alami yang telah dipercaya dan diwariskan secara turun-temurun sejak jaman dahulu. Yang tentunya tidak kalah ampuh dengan menggunakan bahan-bahan kimia seperti obat dan krim pemutih.

Cara memutihkan kulit secara cepat dan alami
Memutihkan Kulit Cepat dan Alami via beautystylo.com

Cara Mencerahkan Kulit secara Cepat dengan Bahan Alami

Berikut beberapa bahan alami yang bisa anda coba gunakan untuk memutihkan kulit secara cepat dan pastinya aman dan tidak membahayakan kulit.

#1 Mandi Susu

Selain menyehatkan susu juga dapat digunakan untuk memutihkan kulit. Susu dapat membantu mengangkat kotoran yang ada pada kulit yang dapat menyebabkan kulit menjadi gelap.

Cara mandi susu cukuplah mudah, pertama siapkan terlebih dahulu susu secukupnya dan hangatkan. Gunakan kain halus untuk melumurkan susu hangat keseluruh tubuh, gosok-gosok hingga kotoran yang ada pada kulit terangkat. Lalu bersihkan menggunakan air hangat. Lakukan secara rutin hingga nampak hasilnya.

#2 Lulur Yoghurt

Yoghurt merupakan hasil fermentasi dari susu yang juga dapat digunakan untuk mencerakan dan memutihkan kulit. Sebagaimana susu dapat mengikat kotoran dan mengangkatnya maka yoghurt juga memiliki fungsi yang sama. Selain itu yoghurt mempunyai kadar asam yang baik untuk menjaga kulit agar tetap bersih dari bakteri.

Cara memutihkan kulit badan dengan lulur yoghurt sangatlah mudah. Pertama campurkan yoghurt dan madu dalam sebuah wadah dan aduk hingga keduanya tercampur hingga merata. Kemudian oleskan keseluruh tubuh hingga merata dan diamkan selama kurang lebih 30 menit. Kemudian bersihkan tubuh dengan air hangat hingga bersih. Lakukan secara rutin hingga kulit menjadi seperti yang anda inginkan.

#3 Lulur Pepaya

Pepaya memiliki banyak sekali kandungan manfaat yang telah diakui dapat memutihkan dan mencerahkan kulit. Salah satu kandungan buah pepaya yang cukup efektif membuat kulit tampak cerah ialah enzim papain.

Untuk melakukan perawatan dengan lulur pepaya pertama haluskan terlebih dahulu buah pepaya yang masih hijau dan buah pepaya yang sudah matang. Kemudian campurkan keduanya dalam sebuah wadah dan aduk hingga merata. Oleskan adonan tersebut ke seluruh tubuh secara merata dan diamkan selama 20 menit. Setelah selesai bilaslah dengan air dingin hingga bersih. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa mencoba melakukan perawatan ini rutin setiap hari.

#4 Lulur Jeruk Nipis dan Putih Telur

Kandungan protein yang tinggi pada telur baik untuk memutihkan kulit wajah. Sedangkan kandungan Vitamin C yang tinggi pada jeruk nipis dapat membantu mencerahkan wajah dengan cepat dan ampuh.

Cara memutihkan wajah alami dengan jeruk nipis dan putih telur cukup mudah, pertama campurkan putih telur dengan perasan air jeruk nipis. Aduk hingga rata dan oleskan pada seluruh tubuh atau bagian-bagian tubuh yang ingin dicerahkan. Diamkan dahulu untuk beberapa saat atau selama kurang lebih 30 menit. Bersihkan tubuh dengan menggunakan air dingin.

#5 Pasta Almond

Kacang almond merupakan salah satu jenis kacang yang sering digunakan untuk membuat kue. Kacanhg ini memiliki ukuran yang berbeda dari kacang kebanyakan dan bentuknya sedikit lebih besar. Layaknya telur kacang almond juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi sehingga dapat digunakan untuk membantu mencerahkan kulit tubuh.

Cara penggunaannya, pertama rendam susu cair dan kunyit selama kurang lebih 12 jam. Kemudian haluskan kedua bahan tersebut dengan cara diblender atau ditumbuk-tumbuk hingga menjadi seperti pasta. Kemudian oleskan pada tubuh secara menyeluruh dan diamkan selama beberapa saat. Untuk hasil yang maksimal lakukan menjelang tidur dan bilas ketika bangun. Perawatan bisa dilakukan minimal 2 kali seminggu.

#6 Minyak Alpukat

Alpukat memiliki nutrisi yang sangat baik bagi kulit tubuh maupun kulit wajah. Buah satu ini cukup mudah didapat dan terbukti sangat efektif dalam mencerahkan kulit secara berkala.

Memutihkan kulit dengan alpukat cukup mudah, pertama haluskan buah alpukat dan campur dengan air mawar sehingga tekstur alpukat akan menjadi seperti minyak. Kemudian oleskan pada tubuh yang ingin dicerahkan atau bisa juga keseluruh tubuh dan diamkan selama kurang lebih 20 menit. Bersihkan menggunakan air hangat dan keringkan menggunakan handuk yang lembut.

#7 Lulur Tomat

Layaknya jeruk nipis tomat juga memiliki kandungan Vitamin C yang cukup tinggi. Sehingga dapat digunakan untuk membantu memutihkan kulit secara alami. Cara penggunaan tomat ialah dengan dibuat lulur pada seluruh tubuh atau bagian tubuh yang ingin dicerahkan.

Cara membuat lulur tomat, pertama parut tomat yang telah dibersihkan dan sisihkan pada sebuah wadah. Tambahkan air mawar dan perasan air lemon ke dalam parutan tomat dan aduk-aduk hingga merata. Gosokkan lulur tersebut pada tubuh secara merata dan biarkan selama 15 menit. Bilas setelahnya menggunakan air dingin hingga bersih.

#8 Lulur Kentang

Kentang banyak diolah menjadi beragam masakan yang nikmat. Namun tidak hanya itu saja karena kentang juga memiliki khasiat yang baik untuk memutihkan wajah. Kentang mengandung nutrisi penting yang dibutuhkan kulit untuk mempercepat regenerasi sehingga mampu meningkatkan kecerahan kulit yang gelap. Selain itu kentang juga ampuh mengatasi jerawat membandel.

Untuk membuat lulur kentang pertama kupas kentang dan cuci hingga bersih. Parut kentang hingga halus dan tambahkan sedikit madu, aduk hingga merata. Gunakan campuran tersebut sebagai lulur keseluruh tubuh anda. Diamkan selama 20 menit dan bilas dengan air hangat hingga bersih.

Demikianlah cara memutihkan kulit secara cepat dengan bahan alami yang bisa kamu praktekan dirumah. Dengan melakukan perawatan secara rutin maka akan mendapat hasil yang memuaskan.

Popular posts from this blog

5 Cara Cepat Memutihkan Badan dengan Ramuan Herbal Tradional

13 Cara Mengatasi Jerawat Batu Paling Ampuh Serta Bekasnya